Cara Mengatasi Kuku Cantengan Paling Efektif

Sponsored Link:
Cara Mengatasi Kuku Cantengan - Sakit cantengan memang tidak semua orang mengalaminya, tapi bukan berarti Anda tidak akan mengalaminya. Semua orang bisa mengalami sakit cantengan pada kukunya. Cantengan adalah suatu peradangan yang terjadi di sekitar kuku yang biasanya ditandai dengan rasa sakit yang berdenyut-denyut, bengkak, dan kemerah-merahan. Bila cantengan sudah parah, biasanya akan mengeluarkan nanah.

Sakit cantengan biasa terjadi karena kebiasaan memotong kuku terlalu pendek, sehingga ketika kuku yang akan tumbu merobek kulit. Cantengan juga bisa terjadi karena memakai sepatu yang terlalu ketat dan gerakan kaki yang berhenti tiba-tiba, misalnya saat Anda berolahraga basket atau bulu tangkis. Gerakan berhenti tiba-tiba pada kaki membuat ujung kuku menghujam pada kulit dan menimbulkan infeksi.

Cara Mengatasi Kuku Cantengan

Cara Mengatasi Kuku Cantengan
Bila Anda pernah merasakan sakit cantengan, anda pasti tahu bagaimana rasa sakitnya yang sangat menyiksa, terutama saat Anda melakukan aktifitas sehari-hari. Cantengan bisa terjadi pada kuku kaki atau kuku tangan.

Dan sakit cantengan tidak boleh disepelekan dan dibiarkan terlalu lama. Sebab, bila dibiarkan terlalu lama atau disepelekan akan membuatnya semakin parah dan menyebar. Bahkan perlu dilakukan pencabutan kuku, bila cantengan sudah parah. Bagi Anda yang pernah mengalami cantengan dan berobat ke dokter, dokter pasti akan menyarankan untuk operasi kecil. Namun, sayangnya tak semua dokter memberikan anastesi atau obat penghilang rasa sakit saat cantengan Anda dioperasi. Dan tentunya Anda akan merasakan sakit yang berlipat-lipat.

Anda bisa mencoba mengobati cantengan tanpa operasi dengan cara mengatasi kuku cantengan berikut ini.  Pertama, kompres kuku Anda yang cantengan dengan air garam yang hangat setiap pagi, sore dan malam selama 15 menit. Air garam akan mengeringkan cantengan Anda lebih cepat. Tapi, bila Anda tidak tahan dengan rasa perih akibat air garam, Anda bisa mengompresnya hanya dengan air hangat saja. Sebaiknya jangan direndam, karena akan menimbulkan rasa sakit yang luar biasa.

Setelah kaki Anda mulai memutih, bersihkan nanah di kuku Anda dengan membuat sedikit sobekan di luka Anda. Bersihkan nanah dengan kasa atau perban, jangan dibersihkan dengan kapas, karena akan meninggalkan sisa serabut pada luka cantengan Anda. Kemudian, biarkan mengering. Setelah itu tetesi dengan anti-biotik seperti Albothyl atau Revanol dan biarkan mengering. Lakukan selama 3 hari dan jangan membalut atau menutup luka Anda selama luka belum kering untuk mencegah penyembuhan yang lebih lama.

Demikianlah salah satu tips cara mengatasi kuku cantengan, Semoga bermanfaat.
Sponsored Link:
DMCA.com
Judul: Cara Mengatasi Kuku Cantengan Paling Efektif Rating: 4.5 Ditulis Oleh

Artikel Terkait Cara Mengatasi Kuku Cantengan Paling Efektif

Comments
5 Comments

5 komentar:

  1. Cantengan emang gak enak banget gan..

    BalasHapus
  2. Iya gan saya mengalami penyakit cantengan bernanah

    BalasHapus
  3. sakitnya klo pas dibuat jalan....trs nusuk ke dalam.... hzzzz gak enak bgt.
    mampir jg gan :
    http://detik-kesehatan.blogspot.com/2015/02/cara-mengatasi-cantengan-pada-jempol.html

    BalasHapus
  4. tips yang sangat bermanfaat gan,, ane mau share buat temen yg lagi kena cantengan

    BalasHapus
  5. bener cantengan tu penyakit gmanaaa gt geli2 jijay tapi sakitnya ruar biasa yg ampe bengkak dan bernanah kaya yg saya alami sekarang.. apalagi kalau ga sengaja keinjek.. wow banget rasanya ampe terharu....bikin nangis

    BalasHapus

 
Copyright © 2013. About - Disclaimer - Privacy Policy
Themes by Bamz